Cara Membuat Blog

Minggu, 10 Juni 20120 komentar

Selamat Sore Shabat Tsamoedra !!
Sore ini saya mau jawab pertanyaan dari teman saya di Facebook …
Sebenarnya dia gak bertanya sih, tapi dia nyuruh saya untuk buatin dia Blog, Lalu saya Jawab “Kku padahi Caranya ajalah kkm Olah sorang !” (bahasa banjar)
Dan akhirnya saya Ngeposting “Cara Membuat Blog”
Langsung aja simak Caranya !!!

Bagi sobat yang masih belum mempunyai account Gmail (Google Mail), maka Cara Membuat Blog ini akan kita awali dengan membuat account Gmail terlebih dahulu. Agar tidak berlama-lama lagi, maka berikut adalah langkah-langkah cara membuat akun Gmail.


A. Cara membuat Gmail

1 .Kunjungi situs www.gmail.com
2. Setelah mengunjungi alamat situs diatas, maka Sobat akan melihat Halaman seperti S.Shot di bawah ini :

  • Kliklah tombol "CREATE AN ACCOUNT" untuk memulai membuat Gmail
 3. Setelah melalui proses nomor 2, maka akan melihat Halaman seperti berikut ini:

  • Pada bagian Halaman ini, maka isilah hal-hal yang diminta pada form pengisian data, seperti:
    • Pada bagian kolom "Name" isikanlah dengan nama awal dan nama akhir kamu
    • Pada bagian "Choose your username" isikan dengan username yang kamu inginkan, misalnya tsamoedrablog@gmail.com
    • Pada bagian "Create a password" isikan dengan password yang kamu inginkan
    • Pada bagian "Confrim your password" isikan sama dengan kolom Create a password diatasnya.
    • Pada bagian "Birthday" isikan sesuai dengan tangga lahir kamu.
    • Pada bagian "Gender" isikan dengan jenis kelamin kamu.
    • Pada bagian "Mobile phone" Isikan dengan nomor ponsel kamu.
    • Pada bagian "Current email address" Dapat tidak di isi bila sebelumnya kamu belum memiliki email, tapi apabila kamu sudah memiliki email sebaiknya di isi saja .
    • Pada bagian "Prove you're not a robot" isikan sesuai dengan gambar tulisan yang muncul diatasnya.
    • Pada bagian "Location" pilih negara asal kita sesuai dengan yang sudah tercantum, misalnya "Indonesia"
    • Centang pada tanda "I agree to the Google Terms of Services anda Privacy Policy"
    • Kemudian klik tombol "Next step" 
     
  • Tunggu beberapa saat, maka seketika akan datang sebuah SMS dari Google ke nomor HP yang sudah kamu isikan sebelumnya untuk me-aktivasi akun Gmail yang baru saja kamu buat 
  • Bila langkah-langkah diatas sudah dilakukan dengan benar, maka jadilah Account Gmail kamu. Selanjutnya adalah langkah Cara membuat blog baru di Blogger.

B. Cara membuat Blog

 1. Kunjungi situs www.blogger.com dan loginlah menggunakan Account Gmail tadi
 2.
Setelah sobat kunjungi situs diatas dan login, maka akan terlihat Halaman situs seperti S.Shot di bawah ini :
   

 3. Setelah itu Sobat Klik Blog Baru, nanti akan keluar seperti S.Shot dibawah ini :

  
  4. Pilih Judul dan Alamat blog
  • Judul digunakan sebagai Nama Blog nanti . Kalo blog yang S.Shot di atas saya beri judul Tsamoedra Blog  
  • Alamat merupakan URL alamat Blog yang diinginkan. Kalo S.Shot di atas saya beri Alamat tsamoedrablog.blogspot.com  
  • Memilih Template Blog. Ada berbagai template bawaan dari blogger yang tersedia sobat bisa memilih terserah sesuai dengan yang disuka ! 
 5. Lalu klik 'Buat Blog'
 6. Tunggu beberapa saat dan Blog anda sudah jadi !! :)

 7. Untuk melihat Blog anda silahkan Tulis alamat blog anda tadi di Adress browsing anda ... Lihat   S.Shot di bawah ini :



  atau Klik Tab Lihat Blog di Pojok  kanan Dashbor lihat S.Shot di bawah ini :



Mudahkan ???

Itu saja yang bisa saya Posting Sore ini :)

Semoga bermanfaat & Selamat mencoba !!


Salam Tsamoedra !
Judul: Cara Membuat Blog
Rating: 100% based on 99999 ratings. 869 user reviews.
Ditulis Oleh Muhammad Mushlih

Terimakasih atas kunjungan Sobat beserta kesediaan Anda membaca artikel ini. Kritik dan Saran sobat dapat sampaikan melalui Kotak komentar dibawah ini.
Share this article :

Posting Komentar

Syarat-syarat berkomentar di blog ini:
1. Tidak mengandung unsur sara, pornografi, melecehkan ras dan lainnya.
2. Mempergunakan bahasa yang baik dan benar serta tidak menghina.
3. Jangan melakukan SPAM.
4. Anda bisa memberikan kritik dan saran untuk artikel di atas.

By Mushlih™

 
Copyright © 2011-2012. MUSHLIHSHARE™ - All Rights Reserved
Proudly powered by Blogger